Cara Mudah Menghilangkan Bekas Jerawat Secara Alami dan Cepat
Cara Mudah Menghilangkan Bekas Jerawat Secara Alami dan Cepat, Sudah menjadi rahasia umum bahwa jerawat sering menghampiri kita, baik pria maupun wanita. Biasanya wanita lah yang sering merasa terganggu jika wajahnya tumbuh jerawat, khususnya para wanita usia muda yang beranjak puber. Jerawat seringkali membuat rasa percaya diri seseorang menjadi hilang, sehingga jika tumbuh jerawat satu saja langsung berusaha untuk menghilangkan atau mengobatinya. Setelah jerawat sudah hilang, ternyata masalah timbul lagi, yaitu bekas jerawat. Sebenarnya banyak Cara Menghilangkan Bekas Jerawat, mulai dari yang alami, operasi, penyinaran laser dan masih banyak lagi.
Cara Menghilangkan Bekas Jerawat |
Cara Menghilangkan Bekas Jerawat Secara Alami merupakan pilihan yang tepat bagi anda yang takut atau trauma dengan bahan kimia yang ada pada produk-produk pabrik yang dijual di pasaran. Berikut ini adalah Cara Mudah Menghilangkan Bekas Jerawat Secara Alami yang bisa anda coba lakukan sendiri di rumah :
Cara Mudah Mengilangkan Bekas Jerawat Secara Alami
Minyak Zaitun : Manfaat Minyak Zaitun sangat bagus untuk mengatasi masalah kesehatan dan kecantikan yaitu wajah. Dengan bantuan minyak zaitun, wajah anda yang ada bekas jerawatnya bisa cantik dan mulus dengan cara mengoleskan minyak zaitun ke wajah, kemudian di pijat-pijat perlahan, lalu bilas dengan air hangat kuku. Lakukan cara ini secara rutin, sampai bekas jerawat anda benar-benar hilang dan kulit wajah menjadi mulus.
Jeruk Nipis : Manfaat Jeruk Nipis yang terkandung didalamnya mampu membersihkan sel kulit mati dan juga dapat mengurangi kadar minyak pada wajah. Dengan alasan inilah jeruk nipis dapat membantu Menghilangkan Bekas Jerawat pada wajah. Cara yang perlu anda lakukan adalah sebagai berikut :
- Peras 1 sampai 3 buah jeruk nipis
- Oleskan air perasan ke wajah yang ada bekas jerawat
- Tunggu hingga 15 menit hingga mengering
- Kemudian bilas hingga bersih
- Lakukan secara rutin 2 sampai 3 kali seminggu
Bengkoang : Manfaat Bengkoang sudah terbukti mampu memutihkan kulit. Tidak hanya itu saja, bengkoang juga mampu Menghilangkan Bekas Jerawat di wajah. Lakukan seperti dibawah ini :
- Siapkan Bengkoang 1 Buah
- Kupas kulitnya, lalu parut
- Ambil parutan bengkoang dan tempelkan ke wajah yang ada bekas jerawatnya
- Lalu diamkan selama 15 menit kurang lebih
- Setelah itu, bilas hingga bersih
Sebaiknya anda melakukannya sebelum tidur, agar tidak terkena debu
Demikianlah tips tentang Cara Mudah Menghilangkan Bekas Jerawat Secara Alami dan Cepat yang bisa saya bagikan. Semoga bermanfaat dan anda praktekkan dengan benar sehingga bekas jerawat anda benar-benar hilang.