Cara Menyembuhkan Pilek

Menyembuhkan Pilek, hampir semua orang pernah pilek, dari anak kecil hingga dewasa. Pilek yang mengganggu bisa disembuhkan dengan ramuan ini. Caranya yaitu, minum segelas air teh hangat yang dicampur jeruk nipis dan sedikit gula. Minum secara teratur setiap kali akan tidur, sampai pileknya hilang. 
Demikian Cara Menyembuhkan Pilek dengan ramuan, semoga bermanfaat.

Bawang Putih Obat Asma

Manfaat bawang putih ternyata banyak sekali. Tidak saja untuk bumbu masakan tetapi juga untuk menyembuhkan penyakit asma. 
Caranya, ambil satu bawang putih yang besar, kupas, cuci bersih dan iris tipis atau ditumbuk halus. Lalu masukkan ke dalam gelas dan beri air panas secukupnya. Kalau asmanya sedang kumat, uapnya dihirup berualngkali sampai uapnya habis. Kemudian air bawang putih diminum sedikit demi sedikit. Dapat pula dicampur dengan madu asli.

Cara Cek Nomor HP Sendiri

Cara cek nomor HP sendiri, mungkin dari teman-teman pernah atau bahkan sering lupa akan nomor handphonenya sendiri. Dan kadang harus sms atau menelpon teman terlebih dahulu untuk mengetahuinya. Tapi bagaimana kalu tidak punya pulsa dan lupa mencatatnya. 
Jangan kuatir, disini saya akan memberikan cara atau tips untuk mengetahui nomor HP sendiri.

Cara Cek Nomor XL
Ketik *123*22*1*1# Tekan tombol call/ok

Cara Cek Nomor Telkomsel
Ketik *808# Tekan tombol call/ok

Cara Cek Nomor Indosat
Ketik *777*8# Tekan tombol call/ok

Cara Cek Nomor Three
Ketik *998# Tekan tombol call/ok

Cara Cek Nomor Axis
Ketik *2# Tekan tombol call/ok

Bagi pengguna CDMA
FLEXI, ESIA, StarOne, SMART dan FREN Pasang kartu Simcard di HP Nokia,lalu : *3001#kode pengaman# Read more: http://jusushare.blogspot.com/2012/04/cara-mengetahui-no-hp-sendiri-kita-saat.html#ixzz2UvpmrLnN

Sumber: http://jusushare.blogspot.com/2012/04/cara-mengetahui-no-hp-sendiri-kita-saat.html#axzz2UvpbjltI
FLEXI, ESIA, StarOne, SMART dan FREN Pasang kartu Simcard di HP Nokia,lalu : *3001#kode pengaman# Read more: http://jusushare.blogspot.com/2012/04/cara-mengetahui-no-hp-sendiri-kita-saat.html#ixzz2UvpmrLnN

Sumber: http://jusushare.blogspot.com/2012/04/cara-mengetahui-no-hp-sendiri-kita-saat.html#axzz2UvpbjltI


FLEXI, ESIA, StarOne, SMART dan FREN 
Pasang kartu Simcard di HP Nokia.
Ketik *3001#kode pengaman# 

Demikian Cara Cek Nomor HP Sendiri, semoga bermanfaat..

Fakta Unik Mengenai Adzan


Setiap hari suara adzan selalu berkumandang, terlebih bagi negara yang mayoritas umatnya beragama Islam. Apabila telah dikumandangkan, wajib hukumnya umat muslim di dunia untuk melaksanakan sholat. Di balik merdunya suara Adzan yang berkumandang, ada keistemewaan tersendiri dari adzan, sehingga bagi muadzin (orang yang menyerukan adzan) sekalipun, Allah telah menjanjikan pahala kepadanya. Dibalik keistemewaannya, adzan juga menyimpan fakta unik.

1.   Kalimat penyeru yang mengandung kekuatan dahsyat
      Begitu adzan berkumandang kaum muslim yang benar-benar beriman dan bertakwa kepada Allah akan segera bergegas ke Masjid menunaikan sholat. Tanpa sadar syaraf akan memerintahkan tubuh untuk segera menunaikan sholat.

2.   Banyak non-muslim yang menjemput hidayah setelah mendengar adzan
Banyak kisah perjalanan hidup kaum mualaf hingga akhirnya menemukan hidayah yang seringkali menyentuh nurani. Berbagai sebab mereka akhirnya masuk Islam. Salah satu sebab yang sering terjadi adalah suara adzan yang didengar mereka.

3.   Perintah adzan datang melalui mimpi
Pada awalnya Rasulullah SAW tidak tahu dengan cara yang digunakan untuk mengingatkan umat muslim bila waktu sholat tiba. Ada sahabat yang menyampaikan usul untuk mengibarkan bendera, menyalakan api diatas bukit, meniup terompet, dan membunyikan lonceng. Semua saran itu dianggap kurang cocok. Hingga datanglah sahabat, Abdullah bin Zaid yang bercerita jika dia mimpi bertemu dengan seseorang yang memberitahunya untuk mengumandangkan adzan dengan menyerukan lafaz-lafaz adzan seperti saat ini. Lalu dikabarkanlah perihal mimpi ini kepada Rasulullah. Umar bi Khathab mendengar hal itu dan ternyata dia juga mengalami mimpi yang sama. "Demi Tuhan yang mengutusmu dengan Hak, ya Rasulullah, aku benar-benar melihat seperti yang ia lihat (didalam mimpi)."
Rasulullah menyetujui untuk menggunakan lafaz-lafaz adzan itu sebagai tanda waktu sholat tiba.

4.   Dikumandangkan saat peristiwa-peristiwa bersejarah
Selain digunakan untuk menandakan waktu sholat tiba, adzan juga dikumandangkan pada momen-momen penting dan bersejarah. Misalnya ketika seorang bayi lahir. Peristiwa lain, ketika Konstantinopel jatuh ke tangan pasukan Ottoman yang mengakhiri kekaisaran Romawi Timur, beberapa perajurit Ottoman masuk ke dalam lalu mengumandangkan adzan sebagai tanda kemenangan. 

5.   Miliaran kali dikumandangkan sejak 14 abad lalu
Adzan dikumandangkan 5 kali sehari. Semenjak adzan pertama kali dikumandangkan 14 abad lalu hingga saat ini, tak dapat dihitung berapa juta kali adzan telah berkumandang.
Anggaplah setahun 356 hari. Jika 14 abab adalah 1400 tahun, maka 1400 tahun x 356 hari = 511000 hari. Dalam satu hari, adzan 5 kali dikumandangkan. Sehingga sedikitnya adzan telah dikumdangkan 2.555.000 kali. Jika dalam satu hari ada 1 juta muslim di dunia yang mengumandangkan adzan, jadi adzan telah dikumandangkan sebanyak 2.555.000.000.000 kali. Subhanallah.. Sumber : Fakta Unik Mengenai Adzan

Menjemput Kematian

Pada suatu hari malaikat maut datang ke rumah Nabi Sulaiman dengan wujud seorang manusia. Saat itu Nabi Sulaiman sedang berbincang dengan sahabatnya. Ketika malaikat maut ini datang, beliau langsung menatap lama dan tajam kepada salah seorang sahabatnya tadi dan kemudian malaikat maut pun keluar lagi.
Sahabat Nabi Sulaiman bertanya dengan nada ketakutan kepada Nabi Sulaiman. "Wahai Nabiyullah, siapakah laki-laki itu?" "Sesungguhnya dia adalah malaikat maut." jawab Nabi Sulaiman.
"Wahai Nabiyullah, aku melihat dia memandangku lama kepadaku dan aku takut dia akan mencabut nyawaku, selamatkan aku darinya."
Nabi Sulaiman pun berkata, "Bagaimana cara aku menyelamatkan kamu darinya?"
"Saya mohon Tuan memerintahkan angin agar membawaku ke negeri India. Mudah-mudahan dia kehilangan jejak dan tidak bisa menemukan keberadaanku di sana."
Maka Nabi Sulaiman pun memerintahkan angin supaya membawa sang sahabat ke negeri India pada saat itu juga. Sesampainya di negeri India, malaikat maut mencabut nyawanya. Setelah itu malaikat maut kembali lagi kepada Nabi Sulaiman dan Nabi Sulaiman bertanya kepadanya, "Apa sebab kau memandang lama kepada laki-laki itu?"
Malaikat maut berkata, "Aku merasa heran karena sesungguhnya aku di perintahkan untuk mencabut ruhnya di negeri India, sedangkan dia berada sangat jauh dari India. Dan ternyata dia dibawa oleh angin hingga sampai disana bertepatan dengan waktu ajalnya tiba sebagaimana yang telah Allah tentukan. Hingga aku pun bisa mencabut ruhnya di sana tepat waktu."
Sadar atau tidak, seluruh perjalanan hidup di dunia ini adalah sebuah garis yang tengah kita guratkan menuju ajal tiba. Waktu tersebut takkan berkurang satu detik ataupun bertambah satu menit.
Semua sudah sesuai ketentuanNya, bahkan jauh sebelum mata kita melihat indah dunia. Hanya saja setiap manusia mempunyai cara yang berbeda dalam menghadapinya. Karena ia adalah buah dari segala yang pernah kita perbuat di dunia. Seberapa apapun keras usaha kita menghindarinya, ajal itu akan tetap tiba.
Maka mempersiapkan kematian adalah tentang azzam kebaikan hari ini. Lakukan ia dengan cara paling istemewa, siapa tahu esok adalah perjalanan kita untuk menjemputnya. Rumah Lentera.