Home » » Manfaat Buah Anggur

Manfaat Buah Anggur

Manfaat buah anggur. Buah anggur yang sering kita makan, sangat banyak manfaatnya. Manfaat yang paling banyak adalah bisa membuat awet muda. Dengan sering mengkonsumsi buah anggur kita bisa menjadi awet muda. Buah anggur merupakan sumber antioksidan yang tinggi, serta kaya kalium untuk menghambat penuaan dini. Selain itu buah anggur dipercaya bisa mencegah penyakit infeksi seperti influenza.

Menurut Prof. Ali Khomsan, ahli kesehatan gizi dai Departemen Gizi Masyarakat Institut Pertanian Bogor (IPB). "Jus anggur dipercaya dapat mencegah dan membantu penyembuhan beberapa penyakit virus, seperti influenza." Prof. Ali Khomsan menambahkan, berbagai penelitian menunjukkan bahwa biji buah anggur mengandung pycnogenol sebagai penguat kolagen untuk kelenturan pembuluh darah(anti aging) dan kulit anggur kaya flavonoid dengan daya antioksidan lebih tinggi dari vitamin C. Selain itu, buah anggur kaya kalium untuk mengontrol tekanan darah.
http://ketikwww.blogspot.com/2013/06/manfaat-buah-anggur.html

Buah anggur termasuk dalam family vitaceace dan genus vitis. Bentuk buah anggur yang bulat dengan warna kulit buahnya merah kehitaman. Rasa buah anggur yang asam manis dan mempunyai kandungan air yang banyak. Jenis asam yang dominan pada buah anggur adalah asam maleat dan asam sitrat. Sementara Rasa manis pada buah anggur karena tingginya kadar glukosa dan fruktosa.
Buah anggur merah juga sangat baik untuk dikonsumsi penderita kolestrol tinggi (hiperkolesterolemia). Kandungan saponin pada buah anggur sangat bermanfaat untuk menghambat dan mencegah penyerapan kolestrol di dalam darah. Kandungan vitamin C, B6, K dan B1 dalam anggur juga tinggi dengan khasiat yang luar biasa bagi tubuh. Vitamin C buah anggur dapat meningkatkan imunitas dan penyembuhan luka. Kandungan B6 pada anggur juga sangat penting untuk otak agar dapat berfungsi normal.
Selain itu, buah anggur terbukti dapat membantu kaum perempuan dalam mencegah sakit akibat pengobatan kanker payudara. Para dokter di Institute of Cancer Research membuktikan bahwa antioksidan yang terkandung dalam anggur dapat melindungi tubuh dari radiasi fibrosis, yakni pengerasan jaringan di sekitar payudara akibat radioterapi yang rasanya sangat menyakitkan. Kondisi ini dialami oleh ribuan perempuan di seluruh dunia setiap tahunnya.
Melalui tes laboratorium, jus anggur terbukti mampu menghentikan produksi hormon estrogen dalam sel. Penelitian terakhir menggunakan tikus yang ditanami sel tumor menunjukkan bahwa tikus yang diberi 0,5 ml jus anggur selama lima minggu, ukuran tumornya hanya sepertiga dari tikus yang tidak diberi jus anggur.
Secara keseluruhan buah anggur mengandung banyak manfaat. Khasiat lain yang dimiliki buah anggur adalah untuk mengatasi kelelahan dan hipoglikemi. Karena kandungan gula alaminya yang sangat tinggi, terutama dalam bentuk glukosa dan fruktosa.

FEATURED and RECOMENDED POSTS
1. Iconia PC tablet dengan Windows 8 pilihan terbaik
2. Iman anda menipis? Jangan dibiarkan begitu sajat... Isi ulang iman anda disini
Pasang Link Blog/Iklan anda disini. Hanya 20 ribu tampil disetiap postingan. minat? klik disini
Comments
0 Comments