Home » » Budidaya Jahe Merah Dalam Polybag

Budidaya Jahe Merah Dalam Polybag

Cara mudah budidaya jahe merah dalam polybag - Ketika saya berbicara tentang budidaya jahe merah mungkin anda akan langsung memikirkan tentang modal yang sangat besar besar karna harus menyiapkan lahan yang luas. Mulai sekarang buang pikiran anda tentang modal yang besar tapi pikirkan tentang omset yang besar. Karna saat ini budidaya jahe sudah tidak lagi membutuhkan lahan yang luas. Kami memiliki solusi bagaimana caranya agar anda bisa melakukan budidaya jahe tanpa harus menyiapakan lahan yang luas yaitu dengan menggunakan polybag. Keuntungan menggunakan polybag waktu tanam sangat cepat, butuh waktu 8 sampai 10 bulan. Sedangkan pada lahan kebun harus lebih dari 12 bulan. Tidak hanya itu, lahan di kebun tidak cocok jika terus-terusan ditanam jahe, kesuburan tanah akan mengurang, panas, dan kemungkinan besar unsur tanahnya lama-kelaman hilang.
budidaya jahe merah dengan polybag

Saat ini permintaan terhadap Jahe Merah tergolong sangat banyak, baik untuk kebutuhan dalam negeri maupun luar negeri. Jika anda berminat melakukan budidaya jahe merah, berikut ini kami uraikan tahap-tahapnya:


1.   Persiapan bibit.
Tahap pertama yang harus anda lakukan adalah menyiapakan bahan bibit diambil dari kebun. Pilihlah dari tanaman yang sudah lama/tua, usianya sepuluh bulan ke atas dan pilih bentuknya besar, warnanya yang cerah, sehat dan tidak ada bekas lecet/luka atau mulus banget. Setelah diseleksi, rimpang jahe di jemur tidak sampai kering, kemudian simpan dalam suhu ruang sekitar 1 hingga 1,5 bulan.
2.   Perlakuan bibit.
Rimpang jahe simpanan di ambil setelah itu patahkan/potong dengan tangan, setiap potongan memiliki 3 sampai 5 mata tunas setelah itu di jemur 1 hari. Keesokan harinya, potongan tersebut dimasukkan wadah/keranjang yang berlobang/karung goni lalu dicelupkan dalam larutan fungisida dan zat pengatur tumbuh sekitar 1 hingga 2 menit, kemudian keringkan.
3.   Persiapan penyemaian bibit.
Lahan penyemaian bibit bersihkan dari gulma dan ratakan, bagian dasar ditabur abu/gergajian setebal 5 sampai 10 cm. Di atasnya diberi lampisan tanah dan pasir halus/ladu tebal sekitar 5 cm lalu bibit taruh berjajar merata di atasnya. Di persemaian kurang lebih sampai berumur 3 – 5 minggu siap tanam.
4.   Media tanam.
Siapkan pupuk kandang(kompos), pasir yang halus, sekam bakar/abu, tanah, khusus untuk pemberian dolomit dan NPK campur/aduk merata tutup dengan plastik, setiap pagi selama 7 sampai 15 hari media tanam aduk-aduk jangan lupa setelah selesai tutup plastik kembali. Media pun siap digunakan.
5.   Penanaman
Persiapkan polibag plastik hitam ukuran 60 x 60 cm, masukkan media tanam yang telah disiapkan tanah campur kompos atau pupuk kandang. Buatlah lubang sebesar ukuran pangkal bibit, masukkan bibit Jahe ke dalam lubang tanam, kemudian tutup dengan media di sekitarnya dan padatkan.
6.   Perawatan
Pemeliharaan tanaman Jahe dalam karung atau polybag cukup mudah. Pemeliharaan meliputi: penyiraman, penyiangan/menghilangkan rumput-rumput yang menghalanginya dan penggemburan media, pemupukan, serta pengendalian hama dan penyakit dengan semprot insektisida atau fungisida organik. 
7.   Tahap Pemanenan

Pemanenan rimpang jahe merah dengan kualitas terbaik, didapat ketika masuk usia 9 hingga 10 bulan. Dengan cara menyobek bagian tepi sampai tanah keluar, lalu pegang batang tanaman dan goyang-goyangkan pelan hingga tanah yang menempel di rimpang luruh. Pisahkan rimpang utama yang baik/super dengan rimpang pocelan, untuk menghindari penurunan kualitas jangan memotong memakai pisau atau benda logam, cukup menggunakan tangan dengan lembut.


Selain permintaan jahe merah yang cukup tinggi, harga jual jahe merah menurut perkembangan pasar saat ini lebih tinggi dibanding harga jahe mentah. Jadi mulai sekarang anda bisa mencoba budidaya jahe merah dalam polybag dengan biaya yang relative murah dan perawatan yang mudah namun mendapatkan hasil yang banyak dan melimpah. Untuk budidaya yang bisa membuka Panduan Usaha Budidaya Ternak Jangkrik.

FEATURED and RECOMENDED POSTS
1. Iconia PC tablet dengan Windows 8 pilihan terbaik
2. Iman anda menipis? Jangan dibiarkan begitu sajat... Isi ulang iman anda disini
Pasang Link Blog/Iklan anda disini. Hanya 20 ribu tampil disetiap postingan. minat? klik disini
Comments
0 Comments