Lulur Mahkota Dewa
Lulur dengan Mahkota Dewa. Percantik kulit anda dengan lulur mahkota dewa. Mahkota dewa yang digunakan untuk lulur harus yang daunnya sudah matang, tapi bukan daun tua. Mahkota dewa dan pegagan yang dicampurkan kedalam lulur komposisinya sekitar 10% dan bahan lulurnya 90%.
Berikut ini cara dan bahan-bahan membuat lulur mahkota dewa.
Bahan-bahan :
- 10 gr daun mahkota dewa(tergantung kebutuhan)
- 1 genggam pegagan
- 1 ons tepung beras
- 1 biji pinang, dibuat bubuk
- 3 ruas temu giring, diiris-iris dan dikeringkan, kemudian dibuat bubuk
- 1 genggam daun kemuning, dikeringkan dan dibuat bubuk
- 1 ons bengkoang, diparut dan diambil airnya.
- 3 buah mahkota dewa dipotong kecil-kecil
- 3 ruas kunyit putih, diiris dan dikeringkan, kemudian dibuat bubuk.
Cara Membuat :
- Rendam beras di dalam air selama dua minggu. Agar tidak berbau busuk, gantilah air rendaman setiap hari. Setelah dua minggu, tiriskan beras lalu tumbuk hingga menjadi tepung.
- Siapkan air 2 gelas, rebus bersama daun dan mahkota dewa, hingga tersisa satu gelas.
- Campurkan tepung beras dengan air rebusan mahkota dewa yang sudah dingin. Campurkan juga pegagan, tepung biji pinang, tepung temugiring, tepung daun kemuning, tepung kunyit putih, dan air bengkoang. Aduk-aduk hingga merata, angin-anginkan hingga mengering di depan kipas angin setiap kali membalik-balikkan adonannya, biarkan hingga mengering.
Cara Pemakaian :
- Campurkan bahan lulur tadi dengan air dingin, lalu oleskan pada bagian wajah dan bagian kulit yang lain. Digosok hingga kotoran terangkat semua. Diamkan hingga kering, baru kemudian dibilas dengan air hingga bersih. Lakukan secara rutin seminggu sekali.
Lulur ini bisa awet disimpan selama dua tahun. Agar keawetannya maksimal, sebaiknya digunakan wadah plastik, kemuadian ditutup dan ditaruh ditempat yang kering dan sejuk.
Tweet |