Home » » Mencegah Flu Babi

Mencegah Flu Babi

Mencegah flu babi. Untuk mengantisipasi atau mencegah penularan virus flu babi H1N1 di Indonesia, Departemen Kesehatan telah menyiapkan obat-obatan yang berhubungan dengan penanggulangan flu babi. Obat yang digunakan pada dasarnya sama dengan untuk flu burung H5N1, yaitu oseltamivir.
Bagi kita, tentu tak ada salahnya untuk melakukan antisipasi. Dan hal yang paling bisa dilakukan adalah dengan menjaga kekebalan tubuh agar tak menurun, sehingga tubuh tetap memiliki sistem perlawanan untuk menghalau serangan virus.

mencegah flu babi
Berikut ini yang anda bisa lakukan dalam mengantisipasi flu babi :
1. Konsumsi yoghurt
Susu fermentasi ini dikenal mengandung bakteri baik, Bifidobakterium dan Laktobasilus. Kedua jenis bakteri ini bekerja keras menjaga kesehatan usus dan menstimulasi sistem kekebalan tubuh. Saluran cerna yang baik berarti kekebalan tubuh baik. Sebab, 70% kekebalan tubuh manusia ditentukan dari kesehatan pencernaan.

2. Perbanyak serat
Serat adalah jodoh bakteri baik dalam menjaga kekebalan tubuh. Jumlah yang disarankan 25 - 35 gram sehari atau setara 5 macam buah dan 3 macam sayur sehari. Sumber serat yang lain adalah sereal, kacang-kacangan yang tidak di goreng, roti gandum.

3. Tambahkan 2 gelas air 
Banyak makan serat berarti harus menambahkan konsumsi air putih sebanyak 2 gelas. Bila Anda biasa minum 8 gelas air sehari, setelah mengasup banyak serat, konsumsi air putih Anda kini harus 10 gelas sehari.

4. Istirahat yang cukup
Tubuh yang lelah harus diistirahatkan agar lelah dan capek yang menurunkan ketahanan tubuh bisa dihilangkan.

5. Hindari kebiasaan tak sehat
Kebiasaan tak sehat merusak kekebalan tubuh, termasuk di antaranya konsumsi kafein terlau banyak, merokok, minum alkohol, terkena polusi. Zat-zat racun dalam kebiasaan tak sehat itu akan merampok efektivitas vitamin dan mineral peningkat kekebalan tubuh yang sudah diasup.

6. Rajin Membersihkan Diri 
Kotoran yang melekat dan menempel pada tubuh kita biasanya mengandung kuman yang dapat menyebabkan penyakit ringan maupun berat.

FEATURED and RECOMENDED POSTS
1. Iconia PC tablet dengan Windows 8 pilihan terbaik
2. Iman anda menipis? Jangan dibiarkan begitu sajat... Isi ulang iman anda disini
Pasang Link Blog/Iklan anda disini. Hanya 20 ribu tampil disetiap postingan. minat? klik disini
Comments
0 Comments